Ketua HNSI Anambas Agustar Bersama Pengurus Lakukan Silaturahmi dengan Sekda Anambas

0
472
Ketua HNSI Anambas Agustar Bersama Pengurus Lakukan Silaturahmi dengan Sekda Anambas

Anambas,SK.co.id — Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Kepulauan Anambas, Agustar, bersama jajaran pengurus HNSI, melakukan kunjungan silaturahmi ke Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Anambas di ruang kerja Sekda, Selasa siang. (04/11/2025).

Pertemuan yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh keakraban ini menjadi momentum penting untuk mempererat sinergi antara organisasi nelayan dan pemerintah daerah dalam mendukung kesejahteraan masyarakat pesisir.

Dalam kesempatan tersebut, Agustar menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari Sekda dan menegaskan komitmen HNSI untuk terus menjadi mitra strategis pemerintah daerah dalam pembangunan sektor kelautan dan perikanan.

“Silaturahmi ini bukan sekadar kunjungan biasa, tapi bentuk komitmen kami untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah daerah. Kami hadir bersama pengurus sebagai bentuk keseriusan dalam memperjuangkan aspirasi nelayan Anambas,” ujar Agustar.

Ia juga menambahkan bahwa HNSI siap berkolaborasi dalam berbagai program pemberdayaan nelayan, termasuk pelatihan, penguatan kelembagaan, dan advokasi kebijakan yang berpihak pada masyarakat pesisir.
Sementara itu, Sekda Anambas menyambut baik kunjungan tersebut dan menyatakan kesiapan pemerintah daerah untuk terus mendukung langkah-langkah positif yang dilakukan oleh HNSI demi kemajuan sektor kelautan di Anambas. (red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini