HUT KORPRI ke-54: ASN Anambas Tanam Pohon sebagai Wujud Nyata Peduli Lingkungan

0
188
HUT KORPRI ke-54: ASN Anambas Tanam Pohon sebagai Wujud Nyata Peduli Lingkungan

Tarempa, SK.co.id — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-54, jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kepulauan Anambas menggelar kegiatan penanaman pohon sebagai bentuk komitmen nyata terhadap pelestarian lingkungan hidup.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Gedung PHTC RSUD Tarempa, Desa Tarempa Timur, ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Raja Bayu, bersama Sekretaris Daerah Sahtiar, S.H., M.M., serta para pejabat perangkat daerah dan perwakilan ASN dari berbagai instansi.

“Penanaman pohon ini bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi bentuk komitmen nyata ASN untuk berperan aktif dalam menjaga keseimbangan alam. Pohon yang ditanam hari ini adalah warisan untuk anak cucu kita di masa depan,” ujar Raja Bayu dalam sambutannya. Kamis 23 Oktober 2025.

Momentum HUT KORPRI tahun ini dimaknai sebagai ajakan untuk memperkuat semangat kebersamaan, profesionalisme, dan kepedulian sosial di kalangan ASN. Melalui aksi penanaman pohon, nilai-nilai KORPRI diwujudkan dalam tindakan konkret yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Selain memperindah kawasan RSUD Tarempa, kegiatan ini juga diharapkan memberikan manfaat ekologis jangka panjang, seperti menjaga ketersediaan udara bersih dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup di wilayah pesisir.

KORPRI sebagai wadah ASN menunjukkan peran strategisnya tidak hanya dalam pelayanan publik, tetapi juga dalam mendorong keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. Penanaman pohon menjadi simbol bahwa semangat KORPRI terus tumbuh dan berakar kuat, sebagaimana pohon-pohon yang ditanam hari ini akan tumbuh memberi manfaat bagi generasi mendatang. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses